9 Cara Untuk Mendidik Anak Agar Mau Belajar di Rumah

in #education6 years ago

Anak usia dini seharusnya telah mengetahui manfaat dari belajar. Anak-anak di usia dini memang sangat sulit untuk belajar, karena mereka belum mengerti betul apa sebenarnya manfaat dari belajar itu sendiri. Oleh karena itu orang tua harus mengetahui cara mendidik anak, dan memberikan pemahaman kepada anak agar mereka mau belajar bersama di rumah dan orang tua juga harus lebih banyak memperhatikan anaknya ketika sedang berada di rumah bersama keluarganya. Orang tua harus melakukan banyak cara atau strategi untuk memotivasi dan dapat membuat anak- anak senang belajar di rumahnya. Dan orang tua juga harus belajar untuk dapat mensiasati pola didik tertentu dan cocok untuk anak anak nya supaya mereka tetap selalu mau belajar. Saya akan menulis 9 cara yang dapat dilakukan oleh orang tua di rumah untuk memotivasi dan mendidik anak-anak agar lebih rajin belajar berikut cara-cara dan penjelasannya yang saya Tuliskan :

1. Orang Tua Menjalin Komunikasi Yang Baik Terhadap Anaknya Dan Meluangkan Waktu Untuk Mereka.

Orang tua yang baik dan perhatian adalah orang tua yang meluangkan waktu untuk anaknya di setiap kegiatan khususnya di waktu belajar. Orang tua harus memahami betul apa manfaat belajar untuk anaknya. Waktu komunikasi ini bisa orang tua lakukan untuk bertanya kepada anaknya apa saja kegiatan mereka ataupun aktivitas mereka di sekolah, atau Apakah ada hal yang menarik yang mereka dapatkan di sekolah, dan Adakah hal yang tidak mereka sukai di sekolah. ini adalah contoh komunikasi yang harus dibangun antara orang tua dan anaknya sebagai rasa tanggung jawab dan tidak hanya melepaskan dan membebankan anaknya kepada gurunya di sekolah. Akan tetapi orang tua juga harus mengontrol nya mengevaluasi kegiatan apa yang dilakukan anaknya disekolah. Ketika orang tua membangun komunikasi, dengan demikian anak-anak akan merasa diperhatikan oleh orang tua terhadap kesuksesan dirinya. Ketika anak diperhatikan dengan tulus maka ia akan terus termotivasi untuk selalu belajar baik itu di sekolah maupun di lingkungan keluarganya.

2. Orang Tua Selalu Mendorong dan Memberikan Dukungan Penuh terhadap anaknya.

Orang tua harus mengetahui keinginan anaknya untuk memilih sekolah sebagai tempat dia belajar, dan juga harus mengetahui cita-citanya ketika ia besar kelak. Ini merupakan cara mendidik yang perlu dilakukan oleh orang tua agar anak mau belajar yaitu dengan memberikan dukungan pada apapun yang anak lakukan dan cita-citakan. Dengan adanya dukungan dari orang tua maka anak-anak pun akan merasa bertanggung jawab terhadap cita-cita yang ia ungkapkan terhadap orang tuanya dan ia akan berusaha untuk menggapai cita-citanya tersebut. Dan ini juga tidak terlepas dari dukungan penuh dari orang tuanya. Tetapi ketika seorang anak tidak merasa mendapatkan dukungan dari orang tuanya maka ia tidak akan melanjutkan cita-citanya dan dia tidak akan merasa bertanggung jawab terhadap apa yang ia inginkan atau cita-citakan kelak ketika besarnya.

3. Orang Tua Menjelaskan Manfaat Belajar Kepada Anaknya.

Ketika anak telah mengetahui manfaat belajar maka ia akan melakukannya sungguh sungguh dan juga membuatnya lebih mengerti tentang resiko apa yang akan dia dapatkan jika ia tidak mau belajar. Sehingga Ia terus mau untuk belajar. Orang tua harus meluangkan waktu dan mengajak anak untuk berbincang-bincang mengenai apa saja manfaat belajar untuk masa sekarang dan masa depan nanti dan juga anak-anak pun harus dijelaskan bahwa dengan belajar berbagai hal yang dia inginkan dapat dicapai. Oleh karena komunikasi antara orang tua dan anak ini sangat penting di dalam keluarga .

4. Orang Tua Membuat Jam Disiplin Waktu Untuk Belajar di Rumah.

Jika orang tua menginginkan anaknya mau belajar di rumah tanpa harus adanya paksaan, maka orang tua dapat menerapkan disiplin waktu untuk belajar di rumah belajar dengan disiplin juga merupakan salah satu cara yang paling efektif yang bisa dilakukan oleh orang tua untuk mendidik anaknya mau belajar di rumah. Maksudnya adalah orang tua harus menghilangkan kegiatan lain di waktu tersebut yang bisa dilakukan oleh anak-anaknya kecuali belajar. Maka Orang tua harus mematikan semua alat-alat elektronik seperti televisi, WIFI/internet, radio, gudget dan lain-lain. Dan orang tua juga harus memberikan contoh kepada anaknya yaitu dengan cara mendisiplinkan diri pada waktu tersebut, untuk menikmati membaca buku sambil memantau anak-anaknya belajar. Sehingga mereka mengerti bahwa waktu tersebut memanglah diperuntukkan untuk waktu belajar dan bukan waktu untuk bermain ataupun kegiatan lainnya.

5. Orang Tua Harus Bisa Memberikan Teladan Ataupun Contoh Yang Baik Untuk Anak-Anaknya.

Anak-anak akan mau belajar jika ia melihat contoh dari ibu atau ayahnya yang gemar belajar misalnya dengan cara rajin membaca buku, maka orang tua harus memberikan contoh yang baik, dan tidak hanya dalam hal tersebut melainkan juga karakter orang tua yang dapat menjadi panutan bagi anak-anak. Ini juga merupakan salah satu cara orang tua membuat anak agar mau belajar di dalam rumah yaitu dengan memberikan contoh yang baik kepada mereka. Selain memberikan contoh anda sebagai orang tua rajin membaca, orang tua juga harus memberikan contoh dengan cara menghindari sifat-sifat ataupun perbuatan yang bersifat sia-sia yaitu dengan tidak terlalu sering menonton televisi ataupun duduk di warung kopi bermain catur dan bersenda gurau dan kegiatan-kegiatan lainnya yang dinilai kurang memberikan manfaat.

6. Mengajak Liburan Anak-Anak Untuk menghilangkan Stress Setelah Habis Masa Ujian.

Cara ini memang terlihat sederhana namun hal ini sebenarnya sangat memotivasi anak-anak untuk mau belajar dengan rajin dan fokus untuk menghadapi ujian dan menyelesaikannya dari awal hingga akhir sehingga mereka mendapatkan hasil yang memuaskan. Karena ada sesuatu yang ingin mereka capai di akhir Ujian nanti yaitu setelah ujian anak-anak akan tahu bahwa mereka akan diajak untuk berlibur maka anak-anak akan berusaha maksimal dan akan membuat orang tua bangga dengan menyelesaikan ujian sebagai hasil proses belajar mereka dengan nilai baik dan hasil yang memuaskan.

7.Memberikan Hadiah Kepada Anak Ketika Ia Berprestasi Dan Mencapai Sesuatu.

Memberikan reward ataupun hadiah kepada anak yang berprestasi ini juga merupakan salah satu cara orang tua untuk mendidik anak agar mau belajar di rumah. Alangkah lebih baiknya orang tua untuk tidak memberikan anak hadiah tanpa sebelumnya menunjukkan usaha dan upaya dari anak untuk terus belajar. Ketika anak-anak merasa bahwa hadiah atau reward yang dia dapatkan ketika ia berprestasi, maka di kemudian hari ia akan terus termotivasi untuk mau belajar dan selalu ingin mencapai prestasi lagi di kemudian hari. Karena prestasi ini pun merupakan alasan, mengapa anak-anak harus terus belajar dan akhirnya anak-anak pun menjadi menemukan arti tersendiri bahwa melalui belajar, akan banyak hal yang bisa ia dapatkan. Termasuk ia akan menggapai cita-cita yang diinginkan .

8. Berikanlah Waktu Istirahat Belajar untuk anak-anak.

Setiap orang pasti akan merasakan jenuh dalam melakukan segala aktivitas. Termasuk ketika belajar. Maka oleh karena itu orang tua harus memahami betul dan harus memberikan waktu istirahat belajar kepada anak-anaknya. Apalagi di usia mereka yang masih gemar bermain dengan teman-teman mereka, kejenuhan belajar itu pasti mereka dapatkan. Orang tua harus bisa memahami apa yang dibutuhkan oleh anaknya, tetapi yang paling penting orang tua tidak bisa juga memanjakan mereka terlalu berlebihan hingga mereka sudah tidak segan terhadap orang tua. Karena prinsip kesuksesan dalam keluarga itu adalah ada sesosok orang yang disegani oleh anak-anak di dalamnya, kalau bukan ayah maka ibu. Maka oleh karena itu orang tua harus berinisiatif memberikan waktu istirahat belajar kepada anaknya dan jangan sampai anaknya berontak tak ingin belajar lagi sekalipun. Dikarenakan kejenuhan mereka yang telah memuncak. Misalnya orang tua memberikan waktu istirahat belajar kepada mereka pada hari Sabtu dan Minggu maka orang tua memberikan kebebasan kepada anaknya untuk bisa bermain juga dengan teman-teman di lingkungannya, maka ajarkan pula kepada anak-anak anda untuk memutuskan sendiri hari-hari dimana mereka harus belajar dan hari-hari dimana mereka perlu bermain dan ini harus mereka putus kan dengan bijak.

9. Orang Tua Harus Membuat Suasana Rumah Nyaman Untuk Belajar Dan Tidak Ribut.

Jika didalam keluarga terjadinya percekcokan atau pertengkaran antara suami dan istri maka ini akan mengganggu kenyamanan ataupun merusak suasana belajar anak di rumah. Anak-anak hanya akan dapat belajar dalam rumah yang memiliki suasana yang aman dan nyaman. Jika orang tua bisa memberikan hal tersebut kepada anak-anaknya maka anak-anaknya ini akan sukses dan akan mendapatkan prestasi yang baik, atau jika perlu orang tua membuatkan tempat belajar khusus untuk mereka. Dan kenyamanan juga menentukan rajin atau tidaknya anak-anak dalam belajar dan keharmonisan dalam keluarga juga menentukan kelangsungan pendidikan anak dan prestasi yang ia dapatkan.

Berikut ini adalah 9 cara mendidik anak agar mau belajar di rumah semoga tulisan yang saya Tuliskan ini bermanfaat. Tulisan ini saya tulis berdasarkan pengalaman mengajar privat dari rumah kerumah dan juga berdasarkan pengalaman pribadi. Tulisan ini masihlah sangat jauh dari kesempurnaan, saran dan kritikan dari pembaca yang membangun sangatlah saya butuhkan untuk selalu membenahi diri.

Experience is the best teacher

Riadi Syah Putra, S.Pd

Sort:  

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by Riadi Syah Putra from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Congratulations @riadisyahputra! You received a personal award!

1 Year on Steemit

Click here to view your Board

Do not miss the last post from @steemitboard:

SteemWhales has officially moved to SteemitBoard Ranking
SteemitBoard - Witness Update

Support SteemitBoard's project! Vote for its witness and get one more award!

Congratulations @riadisyahputra! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 2 years!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.19
JST 0.037
BTC 91222.76
ETH 3323.12
USDT 1.00
SBD 3.88