Gila! Lebih Murah Sekolah Di Luar Negeri Daripada Di Negeri Sendiri!

in #education7 years ago (edited)

Rasanya sakit kepala memikirkan sistem pendidikan di Indonesia pada saat ini. Bukan hanya soal mahalnya, tetapi juga soal kualitas terutama apa yang diajarkan. Anak-anak Indonesia dibuat menjadi sangat lemah untuk bisa menganalisa apalagi untuk menjadi kreatif dan memiliki kepribadian yang kuat. Enah apa ini karena unsur kesengajaan atau bukan, tetapi yang pasti ini sudah sangat merusak. Kalau sampai tidak tahu, rasanya kebangetan, studi banding ke luar negeri sudah sering dilakukan, masa tidak paham juga, ya?!

IMG_20180428_174240.jpg
Masa muda di Boston, Amerika

Putra sulung saya, @maranarayan, baru saja menyelesaikan ujian SMA-nya. Sudah sejak dia masih kecil, saya memang bercita-cita untuk mengirimkan dia sekolah di luar negeri, dan dia sendiri pun sudah terus menyiapkan dirinya untuk kuliah di Jerman. Dia memang ingin sekali sekolah di Jerman sesuai dengan minatnya, mesin otomotif agar kelak bisa membuat mobil yang 100% buatan Indonesia. Tentunya pasti dipikir akan sangat mahal ya biaya sekolah ke luar negeri, padahal kalau pernah menikmati sekolah di luar negeri, pasti akan tertawa sendiri. Dulu iya, barangkali mahal,kalau sekarang, malah lebih mahal sekolah di Indonesia, deh!

Contohnya kawan saya, anaknya baru saja mendapatkan undangan masuk sekolah kedokteran di Universitas Indonesia, pastinya dia sangat senang kegirangan. Namun kemudian menjadi pusing sendiri ketika mengetahui biaya yang harus dibayarkan di muka, yaitu sebesar Rp.150 juta untuk masuk kuliah kedokteran. Itu belum termasuk uang semesteran dan lain-lain sampai selesai. Setelah dihitung-hitung, untuk anaknya sampai selesai sekolah kedokteran, dia harus menyiapkan antara 450-500 juta. Sakit kepala langsung! Maklum kawan saya ini dan istrinya adalah pegawai swasta yang walaupun dalam sebulan berpenghasilan mencapai Rp.25 juta tetapi untuk hidup di Jakarta dengan 3 orang anak, itu sudah sulit untuk bisa berlebihan. Mana harus bayar cicilan rumah dan kendaraan pula, haduh stress deh!

Saya pun bertanya-tanya dengan kawan-kawan lain yang anaknya sudah kuliah baik di swasta maupun negeri, mereka harus mengeluarkan uang minimum 6 juta per semester, sementara rata-rata berkisar 10 -20 juta per semester. Itu belum biaya masuk ke kampus yang harus dibayar di awal, yang minta ampun deh mahalnya, memang ada yang sekitar 15 juta tapi bukan sekolah favorit. Kebanyakan kawan-kawan yang anaknya sekolah di sekolah favorit, harus mengeluarkan uang sekitar 30-75 juta untuk masuk saja. Jika ditambah lagi dengan uang kos dan pengeluaran per bulan, anggap saja 4 tahun selesai, maka harus punya uang paling tidak 200 juta untuk bisa menyekolahkan anak di kampus-kampus terbaik.

Saya pun mengajak anak saya untuk membandingkan beberapa sekolah baik di Indonesia maupun di luar negeri, sekaligus untuk tahu berapa sih, sebenarnya biaya yang diperlukan untuk anak saya sekolah di sana. Kebetulan ada kawan yang lulusan dari sana dan bekerja di Habibie Center serta membuka tempat untuk membantu anak-anak Indonesia yang mau pergi sekolah ke Jerman, Perancis, dan Turki, namanya Exzellenz Institute di kota Depok, Di tempat ini anak bisa mendapatkan bimbingan intensif selama 6 bulan dan terus dibimbing sampai ke Jerman, serta terus juga dipantau perkembangannya. Di tempat ini ada banyak sekali pencerahan yang sangat berguna, kalau mau tanya-tanya ke sana saja!


Sumber: http://exzellenz-institut.com/

Nah berhubung anak saya ini merasa tidak bakal betah tinggal di asrama dan apalagi harus intesnsif setiap hari, karena dia memang anak spesial, maka saya pun mencari alternatif lain. Lagipula dia masih menunggu ujian masuk perguruan tinggi negeri. Jadilah saya pun mengajaknya ke Goethe Institute di Bandung, tempat belajar bahasa Jerman. Untuk kursus bahasa Jerman sendiri biasanya per paket selama 3 bulan antara 2-5 juta sampai 8 juta rupiah, tergantung seberapa intensif. Khusus untuk bahasa Jerman, memang ada kewajiban bisa sampai pada level min. B1, sebelum kemudian bisa mendaftarkan diri masuk ke college di sana. Bedanya kalau pergi sendiri, maka semua harus dipersiapkan sendiri, sedangkan kalau mau benar-benar dipersiapkan oleh lembaga seperti Excellenz Institute, itu lebih mudah. Saya tergantung anak saya saja maunya bagaimana.

Anak saya memang tidak bisa lansung masuk ke kampus, harus mengulang dulu kelas 3 SMA untuk penyesuaian, namun biayanya rata-rata hanya berkisar 8-20 juta saja sampai lulus S1 loh! Biaya hidup mungkin sedikit lebih besar, sekitar 5 juta per bulan, tetapi setiap siswa internasional bisa bekerja sampai 20 jam per minggu, dan ini cukup banget buat biaya hidup, malah lebih! Apalagi kalau kerja selama 3 bulan pada saat liburan, wah ini bisa dapat uang cukup untuk setahun. Jadi intinya, saya tidak perlu pusing dengan biaya hidupnya, cukup memberi bekal di awal saja. Saya juga dulu kuliah di luar negeri kerja, kok!

Pemerintah Jerman memang memberikan fasilitas yang sangat besar untuk menunjang pendidikan di negaranya. Sebagai negara yang menduduki ranking ke 4 dunia dengan jumlah penduduk hanya 81,8 juta jiwa, dan anggaran pendidikan sebesar 76.283.000.000 Euro (2006) belum termasuk anggaran penelitian sebesar 10,4 juta Euro, tentunya ini bisa membuat sekolah menjadi sangat murah, boleh dibilang gratis. Dulu memang gratis sih, tapi sekarang untuk mahasiswa internasional dikenakan sedikit biaya saja, per semester sekitar 2 juta Rupiah saja, itu pun sudah di kampus yang bergengsi banget. Gilingan padi! Sirik banget, bandingkan dengan negara kita! Malu sendiri lihatnya!


Sumber: Goethe Institute Bandung https://www.goethe.de/ins/id/en/sta/ban/ver.cfm?

Yang beratnya memang harus ada uang jaminan sekitar 8500 Euro yang ditaruh di bank sebagai jaminan sekolah di sana, dan ini yang biasanya membuat banyak orang tua keblinger. Jaminan sebesar kurang lebih 140 juta rupiah ini, sebenarnya nanti bisa diambil oleh anak setiap bulan, namun dibatasi jumlahnya agar tidak cepat habis, dan bisa ditarik kembali pada saat selesai sekolah. Jumlah ini malah lebih murah bila dibandingkan dengan harus bayar uang masuk sekolah kedokteran di sini yah, soalnya nggak bisa ditarik lagi juga, deh! Nah, karena saya juga punya wallet di Steemit ini, saya jadi mendapatkan kemudahan loh! Saya bisa menggunakan Steem/SBD sebagai jaminan untuk saya sekolah di sana. Mereka sudah mulai menerima pembayaran dan jaminan menggunakan uang crypto, asyik kan?!

Nah, yang paling menariknya nih, ketika sudah lulus sekolah dan balik ke Indonesia, masih ada lagi tunjangan per bulan yang diberikan selama 2 tahun, sebagai bantuan selama anak saya nanti mencari kerja atau mau membuka usaha baru. Kalaupun dia memang butuh uang untuk membeli peralatan seperti bengkel/pabrik mobil seperti yang dinginkannya, maka dia bisa mengambil jatah sebesar 10 ribu Euro sebagai bantuan untuk membeli peralatan. Enak banget, yah! Catatannya hanya satu, tidak boleh kembali ke Jerman untuk bekerja, kalau pun sekolah ya nggak boleh sambil kerja lagi. Saya pikir tidak masalah, karena dia akan kembali untuk membangun negaranya. Semoga demikian! Hahaha....

Saya tidak berkata bahwa sekolah di luar negeri itu lebih baik, karena memang harus hati-hati memilih sekolah. Sama saja sebetulnya dengan di Indonesia, sebaiknya memilih sekolah yang bermutu dan berkualitas, dan berhubung sudah ke luar negeri, ya jangan tanggunglah! Ngapain hanya sekedar kuliah di luar negeri di sekolah abal-abal, rugi sendiri! Buang duit dan waktu itu namanya! Banyak kok lulusan luar negeri yang hanya asal dari luar negeri, tapi kosong isinya.

Sekolah bukan buat kerja pula, ini menurut pendapat saya pribadi, sekolah itu untuk belajar menganalisa dan memiliki cara berpikir yang lebih kritis, dapat menemukan masalah dan merunutnya dengan lebih teratur agar dapat mencari solusi. Selain itu, kuliah juga waktunya untuk mendapatkan pengalaman dan relasi, karena ini sangat penting untuk ke depannya. Kalau hanya untuk kerja, nggak usah sekolah juga nggak apa-apa, banyak orang bisa kerja tanpa sekolah pun. Kalau juga hanya untuk cari uang, buat apa juga, sekolah itu justru untuk mendidik kita menjadi tahu tujuan kita ke depan, yang tentunya uang itu tidak seharusnya menjadi tujuan. Kalau uang untuk memenuhi kebutuhan hidup oke, tapi payah banget kalau uang dijadikan tujuan hidup, bagaimana mau sukses?!

Kelebihan sekolah di luar negeri, menurut saya pribadi juga, yang kebetulan pernah mengenyam pendidikan di berbagai negara, adalah kita mendapatkan kesempatan belajar dengan baik dan benar. Kalau di Indonesia, satu semester bisa ambil kuliah 5-7 mata kuliah itu biasa, cobain saja di luar negeri, 3 mata kuliah saja gempor! Apalagi jika benar-benar sekolah di tempat yang berkualitas dan bermutu, yang namanya baca dan menulis itu kewajiban yang tidak bisa diabaikan begitu saja. Tidak memiliki wawasan luas, sama artinya bunuh diri, dan tidak ada sangkut pautnya dengan koneksi, mau anak pejabat pun kalau malas sekolah dan tidak mau belajar, jangan harap bisa mendapatkan nilai baik dan lulus. Lagipula fasilitas praktek dan penelitiannya sangat menunjang, sehingga kita bisa melakukan banyak sekali eksperimen dan mendapatkan banyak pengalaman tanpa harus takut karena tidak mampu memiliki biaya. Semua disediakan dengan mudahnya dengan gratis, belum lagi buku di perpustakan yang sangat lengkap. Hedeh, di sini perpustakaan kampus sangat menyedihkan!

Belum lagi soal relasi, jujur saja saya mendapatkan banyak relasi yang terbina dari masa sekolah kebanyakan adalah ketika di luar negeri, terutama hubungan dengan orang luar. Ada banyak kawan sekolah yang sekarang menjadi diplomat dan pejabat tinggi di negara masing-masing, dan juga jadi pengusaha yang sukses. Enak kan, punya banyak teman di mana-mana. Inilah yang membuat saya mendukung anak saya sekolah di luar negeri, apalagi mengingat situasi pendidikan di negeri kita sedang sangat buruk. Saya tidak mau merusak anak saya karena masa depan itu harus lebih baik, dan saya selalu berdoa agar dia menjadi anak yang benar berguna bagi bangsa dan negaranya kelak. Semoga saja dikabulkan dan diridhoi Allah, ya!

Yah, ini sekedar tulisan yang semoga dibaca oleh pemerintah terutama mereka yang berkecimpung di bidang pendidikan. Kita sebaiknya malu hati karena merasa sudah sangat baik terhadap masa depan, tetapi ternyata di luar sana ada yang lebih baik lagi di dalam membantu anak-anak ini untuk memiliki masa depan lebih baik. Tak heran bila mereka menjadi negara yang maju karena pendidikan itu sangat dinomorsatukan dan anak benar diberikan kebebasan untuk berpikir dan belajar, bukan dimatikan pola pikir dan cara berpikirnya dengan dipaksa dan dijubeli hal-hal yang tidak perlu dan belum waktunya. Kasihan, bagaimana bisa bersaing dengan negara lain bila terus demikian? Bagaimana pula mereka bisa memiliki kepribadian yang kuat dan mandiri bila tidak pernah diberikan kesempatan menjadi diri mereka sendiri yang mampu untuk kreatif dan mandiri.

Semoga berguna dan bermanfaat.

Bandung, 28 April 2018

Salam hangat selalu,

Mariska Lubis

Sort:  

Benar. Dimulai dari TK saja sudah mahal sekali, Mbak untuk sekolah di negeri sendiri. Baru saja mengalami hal pahit mengenai biaya pendidikan dan sekolah bagus. Karena istimewa, kemarin kami berencana memasukkan sulung kami di sebuah sekolah yang sejauh kami survey, cocok dengan anak kami. Sudah melengkapi berkas, ternyata kami telat melunasi uang pendaftaran yang sebenarnya agak mahal bagi kami, tapi memang lebih bagus dari sekolah lain yang kami survey. Karena terlambat, langsung dinaikkan cadangam lain. Kami berusaha nego dengan pihak sekolah tapi tak berhasil. Ya sudah. Si Sulung sempat kecewa dan tidak mau ke sekolah formal. Tabah aja, HS-pun tak apa rasanya Aini siap, tapi akhirnya nemu sekolah lain yang menerima. Alhamdulillah, tapi memang terasa, mencari sekolah bagus namun terjangkau amat sangat langka. Membaca tulisan ini merasa tercerahkan sekali, Mbak.

Kalau begitu akan atur strategi lain nanti untuk pendidikan anak. Tak ada salahnya mempersiapkan ia sekolah ke luar. 👍👍👍

Cari yang ke Perancis karena di sana boleh yang dari home schooling. Nabung mbak di Steemit, buat jaminan sekolahnya!

Duuuuh, berbinarrrr. Baru kepikiran gegara baca ini.

Mudah-mudahan dengan berjalannya waktu kualitas akan meningkat,apalagi harga sudah mulai naik pasti steemian akan berusaha untuk baik, tolong saudari @mariska.lubis jangan gundah dulu karena semua sedang berusaha untuk memperbaiki agar lebih baik kedepannya nanti.

wah bukan soal harga steem naik atau tidak, ini soal bagaimana mengatasi masalah pendidikan oleh pemerintah yang memang sudah sejak lama tidak pernah diperhatikan dengan serius. Soal gundah, itu dirasakan oleh banyak orang dan solusi harus upaya terus diberikan untuk membantu, termasuk mencari alternatif sekolah ke luar negeri dengan biaya yang lebih murah.

Jujur saya juga merasa sangat berat menyekolahkan anak dengan usng semester 7-8 juta. Belum lagi untuk kos dll yang jika dihitung pertahunnya mencapai 30 an juta.

yah memang sangat berat, dan parahnya anak-anak juga sulit untuk mandiri karena lapangan kerja sangat kurang sekali.

Gilaaaa tulisannya bagus beneeer ini, jelas banget penjelasannya teh. Temen saya anak kedokteran juga dulu uang masuknya segitu juga, padahal negeri, akhirnya dia nggak ambil karena nggak sanggup..

Hehehe semoga berguna dan bermanfaat ya... memang sangat menyedihkan, sementara sekolah kedokteran di Jerman sampai lulus paling banyak hanya 30 juta saja. ;)

salam hangat selalu Akak Mariska.

sama-sama, salam hangat juga yah..

Pendidikan di negeri kita ini lebih banyak berorentasi kepada proyek alias komersialis alias proyek pendidikan untuk meraup keuntungan tanpa memikirkan mutu pendidikan itu sendiri, memang sangat miris dan memilukan.. bahkan memalukan mbak @mariska.lubis .

Ya memang ketika pendidikan itu dibuat menjadi sebuah industri, maka yang akan dihasilkan juga produk hasil pendidikan yang seperti pabrik, robot saja. Ini yang tidak disadari juga oleh masyarakat.

Kita memang jauh tertinggal di bidang pendidikan, tiap daerah kualitas pendidikan berbeda-beda, terutama daerah luar jawa.

nggak juga, daerah di pulau jawa pun sangat memprihatikan kualitasnya, Bandung yang dianggap sebagai kota pendidikan pun memiliki masalah besar dalam hal pendidikan.

Postingan yang sangat bermanfaat mbak.

Jadi punya niat sekolahkan anak saya di tempat terbaik nih Teh @mariska.lubis. Supaya bisa mendapatkan pendidikan yang lebih baik dari saya...haha

harus dong, kita sebagai orang tua harus bisa membantu memberikan yang terbaik bagi anak... mereka adalah masa depan dan harapan bangsa negara...

Itulah ka @mariska. Knpa kbodohan semakin meluas d indonesia salah satunya karna terbentur biaya yg tidak terjangkau, (salam kenal ka @mariska pemula dari ksi-tw)

ya memang sangat menyedihkan ya... salam kenal juga ya... segera balik ya ke Indonesia!

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.20
JST 0.036
BTC 94318.14
ETH 3449.94
USDT 1.00
SBD 3.49