Nasib Turnamen Penutup Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 Masih Terlunta

in #dlike5 years ago (edited)

Shared From Dlike

Nasib kejuaraan Bulutangkis Asia 2020 yang sedianya akan diselenggarakan di Lingshui, China pada bulan April tepatnya 21-26 April 2020 masih belum menentu. Karena merebaknya virus corona menyebabkan tempat penyelenggaraan harus dipindahkan, tetapi sampai saat ini Konfederasi Bulutangkis Asia (Badminton Asia Confederation/BAC) belum mendapatkan tuan rumah.

Indonesia sendiri secara tersirat sudah menyatakan ketidaksediaannya untuk menjadi tuan rumah karena sedang fokus ke Indonesia Open 2020. Selain itu PBSI juga tidak siap dengan segala infrastruktur dan pendanaan yang sudah kepepet waktunya. Menurut Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto, ada kemungkinan kejuaraan Bulutangkis Asia 2020 akan diadakan di Manila, Kuala Lumpur atau Tokyo. Karena sampai saat ini belum ada negara yang mengajukan diri sebagai tuan rumah.

Dan biasanya penunjukan sebagai tuan rumah kalau sudah dipindahkan begini berdasarkan yang bersedia saja. Tidak lagi melalui sistem bidding. Kejuaraan Bulutangkis Asia merupakan hajatan dari BAC yang merupakan kejuaraan yang menyediakan poin terakhir untuk pebulutangkis yang akan berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.


Shared On DLIKE

Sort:  

@puncakbukit sudah upvote dan resteem ke ribuan follower yah.. :-> Terima kasih sudah memilih kami sebagai witness dan kurator anda.

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 98043.90
ETH 3346.07
USDT 1.00
SBD 3.02