RESEP GULAI KAMBING KACANG HIJAU LEZAT
Kacang hijau, hingga kini memang lebih akrab dengan olahan bubur, atau isian jajanan pasar seperti onde-onde, bakpao, dan lainnya. Siapa sangka, bahan makanan yang kaya akan manfaat kesehatan ini ternyata menyimpan rasa yang gurih saat dipertemukan dengan daging kambing.
Gulai kambing Kacang Hijau, merupakan salah satu jenis kuliner khas Jawa Timur-an yang sukses menggelitik rasa penasaran untuk mencicipinya. Tak seperti gulai pada umumnya, kuliner yang satu ini mengombinasikan kacang hijau dalam pengolahannya.
Bahan:
500 gram daging kambing dan tulang
200 gram kacang hijau, rebus sampai pecah
1 liter santan instan
500 ml air matang (atau kaldu kambing)
3 batang serai
5 cm lengkuas, geprek
4 lembar daun salam
Minyak goreng untuk menumis
Kecap manis secukupnya
Bawang goreng secukupnya
Irisan cabe hijau secukupnya
Irisan tomat secukupnya
Bumbu Halus:
15 butir bawang merah
10 siung bawang putih
6 cm kunyit, bakar dan kupas
5 cm jahe, kupas
5 butir kemiri, sangrai
1 sdt jintan
1 buah pala
1 sdt ketumbar, sangrai
Garam dan lada putih secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bumbu halus.
Masukkan daun salam, lengkuas dan serai yang sudah dimemarkan.
3 Masukkan daging beserta tulang kambing.
Tuang air atau kaldu, masak hingga mendidih.
Masukkan kacang hijau, didihkan kembali.
Masukkan santan kental sambil diaduk, tambahkan kecap manis, masak hingga mendidih.
Tuangkan ke mangkuk, hiasi dengan bawang goreng, irisan cabe hijau dan tomat.