The Diary Game Season 3: Kegiatan Minggu 4 April 2021

in #betterlife4 years ago

IMG20210404184518.jpg
Taman sekolah lantai 2

Hari ini Minggu 4 April 2021 merupakan hari Minggu. Hari Minggu merupakan hari dimana orang-orang dapat lebih bersantai dan beristirahat setelah menjalani aktifitas seminggu lebih. Hariinggu juga bisa dilakukan hal apapun untuk mengembalikan Enerji setelah seminggu bekerja. Bersantai dengan keluarga, bermain bersama teman dan berjalan-jalan menikmati keindahan alam.

Beda halnya dengan saya orang memanfaatkan hari libur dengan berjalan-jalan dengan keluarga sedangkan saya lebih memilih mengerjakan pekerjaan rumah. Oleh karena itu saya segala bangun shalat subuh, sarapan dan mengerjakan pekerjaan rutin di dalam rumah. Setelah selesai pekerjaan dalam rumah saya membersihkan halaman ruma. Di halaman rumah banyak sekali sampah-sampah dedaunan.

Setelah sampah-di buang ke tempatnya membersihkan taman. Ada rumput-rumput kecil di antara bunga-bunga. Saya cabut satu persatu hingga bersih. Taman yang bagus dan rapi sangat enak di pandang mata. Saya siram bunga-bunga biar gak layu. Kemudian saya bersihkan pekarangan rumah. Semua sampah-sampah yang ada di pekarang rumah di buang ke tempatnya sehingga nampak bersih.

IMG20210404133511.jpg
Ngopi sendirian

Menjelang siang saya beristirahat dan mandi di karenakan penuh dengan keringat. Sampai masuk waktu Zuhur shalat. Kemuan makan siang. Setelah makan siang saya keluar. Jalan sepi karena hari Minggu. Orang-orang pada kesibukannya masing-masing. Saya terus berjalan sampai ke kota Lhokseumawe. Di warkop Syarief Delima saya berhenti. Dan masuk ke dalam warung. Sampai di warung saya pesan se cangkir kopi walaupun sendirian tidak ada teman saya tetap menikmati kopi sendirian. Nikmat juga rasa kopi di warung syaref Adelina.

IMG20210404184548.jpg
Pohon di pekarangan sekolah

IMG20210404184722.jpg
Pohon di pekarang sekolah

![IMG20210404184643.jpg](
Taman sekolah

Setelah shalat ashar saya singgah ke sekolah SMK Negeri 3 Lhokseumawe. Sekolah pada sepi karena hari Minggu. Hari-hari biasa orang-pada sore hari masih ada. Yang ada hanya petugas lapangan atau tenaga kebersihan. Mereka sedang menyapu lantai dan menyiram bunga.
Saya hanya keliling melihat lihat lingkungan sekolah. Saya perhatikan pohon pohon yang ada di sekolah nampak sangat indah dan hijau. Membuat suasana sejak dan membuat sekolah jadi nyaman tidak gersang atau tampah karena di tumbuhi oleh pohon pohon.

Tidak terasa waktu sudah menjelang magrib. Saya meninggalkan sekolah pulang kerumah.
Sampai di rumah sudah magrib. Saya shalat magrib selanjutnya makan malam. Sambil menunggu waktu isya saya nonton TV . Tiba waktu shalat isya saya shalat kemudian nonton lagi sampai pukul 23.00 wib. Matapun tidak mau kompromi lagi langsung ke tempat tidur.

Wassalam
@armiya67

Sort:  

Anda telah di upvote oleh anroja dari Steem POD Project.

Kami memberikan voting dengan akun Kurator Komunitas Steemit @steemcurator03 untuk mendukung pendatang baru yang masuk ke steemit.
Ini adalah upvote pengganti dari post perkenalan Anda sebelumnya

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.25
JST 0.039
BTC 97371.04
ETH 3473.35
USDT 1.00
SBD 3.20