Latihan Drum Band SMP Negeri 1 Tanah Luas

in #attractions6 years ago

Assalamualaikum, selamat malam sahabat steemians. Pada kesempatan Kali ini saya ingin bercerita tentang salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang sangat digemari dan disukai oleh para siswa-siswi SMP Negeri 1 Tanah Luas yaitu Grup Drum Band SMP Negeri 1 Tanah, Kabupaten Aceh Utara provinsi Aceh.

Drum Band ini diikuti oleh siswa-siswi kelas VIII (delapan) dan IX (sembilan) yang telah lebih dulu diseleksi oleh pelatih Drum Band. Tidak semua siswa bisa terpilih menjadi anggota Drum Band. Karena membutuhkan keahlian khusus pada masing-masing alat yang digunakan. Ketepatan dan kemampuan siswa-siswi untuk cepat beradaptasi dengan alat masing-masing yang diberikan kepada mereka.


image
image
Ini latihan persiapan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73. Grup Drum Band ini akan berjalan didepan sekali disaat perayaan karnaval untuk memberi semangat kepada mereka yang menjadi anggota karnaval.
image
Mereka juga akan membentuk formasi khusus untuk membuat Drum Band ini lebih menarik.
image
Seperti cerita saya di awal tadi, ini merupakan salah satu yang paling digemari dan disukai oleh para siswa-siswi. Ini nampak dari mereka yang mengerumuni ingin melihat langsung latihan atraksi Drum Band yang dilakukan di halaman sekolah SMP Negeri 1 Tanah Luas.
image
image
Disaat hari H-nya nanti, mereka juga akan mempertontonkan keahlian mereka di saat berada dilapangan upacara bendera untuk seluruh masyarakat yang ada di sekitar kecamatan Tanah Luas.
image
Setelah latihan atraksi Drum Band selesai, para anggota Drum Band disuruh berkumpul semua. Arahan langsung diberikan oleh pelatih Drum Band untuk menjaga kekompakan dan kesolidan. Supaya di hari H-nya nanti tidak terjadi kejanggalan yang tidak di inginkan.

Mereka mendengarkan semua arahan dari pelatih Drum Band dengan tertib dan tanpa ada keributan sedikit pun. Mungkin karena mereka sangat menggemari Drum Band ini


image
image
Setelah semua arahan di sampaikan oleh pelatih Drum Band, mereka dibagikan atribut drum Band. Topi, baju, sepatu, dan hal-hal lain tentang atribut Drum Band yang akan mereka gunakan di saat hari H-nya.

Inilah goresan singkat tentang latihan Drum Band SMP Negeri 1 Tanah Luas. Semoga dengan semangat mereka memberikan kesuksesan tanpa kendala suatu apapun di saat hari H-nya nanti. Amiiiin

Para sahabat juga bisa menonton video **YouTube **punya saya sendiri, walau durasinya pendek semoga para sahabat juga bisa menikmatinya:



image

Inspirasi & Motivasi

Sebelum saya tutup goresan singkat ini, inspirasi & motivasi saya menulis adalah @steem-ambassador yaitu @bahagia-arbi, @anggreklestari, @ayijufridar, @my451r, @dillimunanzar, @rismanrachman, @mariska.lubis, @starlost, @suheri, @khusairi, @dokter-purnama, @beladro, dan lain-lain . Kenapa saya memilih mereka, karena banyak postingan mereka yang mengarahkan kita untuk menulis serta motivasi untuk bertahan di steemit. Anda ingin membuktikannya silahkan masuk ke akun mereka. Tetapi saya yakin masih banyak lain, silahkan anda memilih sendiri.
image

Pena goresan saya eSteem, bagaimana pilihan goresan anda? Tapi yakinlah kepada pilihan anda???

image
image

disini

Terima kasih

@edi.purnama

Sort:  

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by edi.purnama from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.20
JST 0.033
BTC 92882.93
ETH 3112.41
USDT 1.00
SBD 3.04