arteem dan Inisiatif Arteem : Perkenalan

in #arteem6 years ago (edited)

Tentang @arteem Dan Bagaimana Kami Memandang Steem Blockchain

Logo arteem || server arteem di Discord

Akun @arteem disetujui beberapa hari lalu dan artikel ini akan menjadi artikel pertama akun ini. Akun @arteem yang rencananya akan dijadikan semacam "akun komunal" ini diinisiasi oleh @rayfa dan @aneukpineung78, dengan tujuan untuk saling membantu terutama antara steemian-steemian berlevel redfish. Akun @arteem dimaksudkan sebagai akun yang dipergunakan untuk menjalankan suatu inisiatif saling membantu di Steem Blockchain, yang kemudian dinamakan "Inisiatif Arteem".

Alasan utama yang mendorong inisiatif ini adalah karena kami memandang diperlukannya sebuah upaya untuk mendatangkan sejenis kesempatan untuk saling membantu di kalangan steemian Indonesia berlevel redfish, karena kami percaya bahwa kekuatan utama dan idealisme dasar Steem Blockchain adalah kebersamaan. Hal lain adalah untuk semakin mempererat hubungan antar steemian terutama yang tergabung di dalam inisiatif ini.

Akun Komunal di sini maksudnya adalah akun yang mendapat dukungan SP dari sekelompok steemian untuk kemudian kekuatan yang didapatkannya tersebut dipergunakan untuk mendukung para pendelegasi SP tadi. Oleh karena itu, kegiatan kurasi akun @arteem pada gilirannya akan hanya menyasar para pendelegasi.

Untuk keperluan pendukung Inisiatif Arteem, sebuah server di Discord telah dibuka. Untuk bergabung dengan server tersebut, silahkan klik di sini. Siapa saja steemian Indonesia boleh bergabung di server tersebut. Selanjutnya, "server Discord arteem" dalam tulisan ini akan kita sebut sebagai "server" saja.

Bagaimana Keanggotaan Diputuskan

Inisiatif ini percaya, terikat, dan tunduk kepada nilai-nilai utama yang diusung steem blockchain dalam berkarya, yakni orisinalitas dan kualitas konten, karena itu kesertaan sesebuah akun akan diputuskan setelah kami mempelajari blog mereka, selain itu ada juga steemian yang diundang untuk bergabung dengan inisiatif ini. Setiap steemian Indonesia berlevel redfish (berkekuatan di bawah 500 SP termasuk yang dipinjamkan ke pihak lain dan tidak termasuk delegasi yang diterima dari pihak lain) boleh mengajukan diri untuk mengikuti inisiatif ini dengan mengajukan pertanyaan / permintaan pada server. Setiap steemian yang tertarik pada inisiatif ini harus bergabung di server, sebab konsolidasi dilakukan hanya di sana.

Anggota-Anggota Istimewa

a. Tentang Anggota-Anggota Istimewa
Anggota-Anggota Istimewa adalah steemian-steemian berkekuatan di atas 500 SP yang bersedia menyumbangkan kekuatannya kepada Inisiatif Arteem pada minimal 100 SP.

b. Daftar Anggota Istimewa Inisiatif Arteem Saat Ini
Sampai hari Minggu (19/8), Inisiatif Arteem telah memiliki seorang Anggota Istimewa, yaitu Asher ( @abh12345 ). Asher, bersama dengan rekannya @paulag menjalankan sebuah proyek witness di Steem dengan nama steemcommunity. Blog witness mereka bisa diraih di @steemcommunity. Asher menjalankan dua "liga" kembar mingguan, yakni League of Excellence dan Curation League. @paulag telah mengadaptasikan kedua liga itu dan menyasar keanggotaan utama dari komunitas steemian Indonesia. Hadiah-hadiah seperti spot @steembasicincome, STEEM, dan delegasi SP disediakan untuk pemenang-pemenang setiap minggu. Untuk mendapat gambaran tentang kedua liga tersebut, artikel ini masih lumayan relevan untuk dibaca. @steemcommunity memiliki server Discord di sini (inviter saya set "never expire", tetapi bisa saja dibatalkan oleh pengelola server).

Kekuatan Saat Ini

a. Delegasi Anggota
Sampai Minggu (19/8), @arteem telah menerima delegasi dari anggota, dengan total delegasi sebesar 95 SP, sehingga @arteem memiliki kekuatan total 110 SP.

b. SP Sewaan
@arteem juga sudah menempatkan order di minnowbooster pada Rabu (15/8) malam WIB, untuk kekuatan sebesar 120 SP untuk masa pakai selama 1 bulan. Order ini telah disetujui pada Sabtu (18/8), jam 15.00 WIB.

c. Delegasi Dari Anggota Istimewa
Pada Sabtu (18/8), pukul 18.09 WIB, co-witness @steemcommunity, Asher ( @abh12345 ) juga telah mendelegasikan 100 SP untuk jangka waktu yang belum ditentukan.

d. Total Kekuatan @arteem Saat Ini
Sehingga saat ini @arteem total memiliki kekuatan sebesar 330 SP.

Logo dan Pernyataan Hak Cipta

1024.png

Logo @arteem sebagaimana terlihat di atas dibuat oleh @midun, dipergunakan secara resmi sebagai avatar untuk server dan akun steem @arteem sejak Kamis (16/8). Logo ini boleh digunakan oleh siapa saja dengan ketentuan fair use, yaitu dimaksudkan untuk mendeskripsikan @arteem (akun steemit maupun server discord dan / atau "Inisiatif Arteem") dan / atau mengajak bergabung ke server. Modifikasi boleh dilakukan tetapi tidak boleh menghilangkan ciri-ciri logo termasuk dan tidak terbatas pada komposisi warna.

Terimakasih.

Sort:  

Welcome to @arteeem , wish you success on next.

Terimakasih @yati.
Salam sukses bersama.
Bergabunglah dengan kami.

Posted using Partiko Android

Ini sungguh sangat luar biasa. Ini sangat membantu sesama stemian. Semoga untuk kedepannya banyak yang delegasi steem power kepada arteem. Sehingga keuntungannya yang para delegasi lebih tinggi. Terus maju arteem. :)

Terimakasih @aulia1993, atas apresiasi dan delegasinya. Semoga upaya kita bersama ini membawa manfaat, terutama bagi anggota Inisiatif Arteem.

Posted using Partiko Android

Congratulations @arteem! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of comments
Award for the number of upvotes received
Award for the number of comments received

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Do not miss the last post from @steemitboard:
SteemitBoard and the Veterans on Steemit - The First Community Badge.

Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!

Thanks.

Posted using Partiko Android

Hai, hallo @arteem.. Selamat ngumpul di Steemit! Suka anda datang.. telah upvote yaa.. ;-) (Seberkas kontribusi kami sebagai witness di komunitas Steemit berbahasa Indonesia.)

Terima kasih, puncakbukit.

Posted using Partiko Android

Selamat datang @arteem

Terimakasih, @ziapase.

Posted using Partiko Android

Welcome to steemit @arteem

Posted using Partiko Android

Terimakasih. Bergabunglah dengan kami.

Posted using Partiko Android

Selamat datang @arteem, boleh bertanya apakah nanti bisa tag @arteem dalam 5 tag itu?

Posted using Partiko Android

Kita sampai saat ini belum secara resmi menjadikan arteem sebagai tag, karenanya kita tidak mencari artikel berdasarkan tag tersebut. Kita melakukan manual voting kepada artikel-artikel yang diajukan ke dalam channel khusus di server Discord kita. Terima kasih sudah brgabung di sana.

Salam sukses..

Posted using Partiko Android

Menggunakan arteem sebagai sebuah tag tentu boleh saja, tetapi itu sama sekali tidak membantu penggunanya, setidaknya untuk saat ini.

Ini menarik, saya memahami tag sebagai semacam pengkategorian dalam artikel steem, yang manfaatnya adalah untuk memudahkan steemian mencari tulisan-tulisan dalam tag tertentu. Jadi, karena Inisiatif Arteem tidak mencari artikel-artikel dengan menelusuri tag, khususnya arteem, maka saya rasa penggunaan arteem sebagai salah satu tag merupakan sebntuk penyia-nyiaan slot tag, setidaknya -sekali lagi- untuk saat ini, sampai ada perubahan.

Oke, Bang.. 😊

Posted using Partiko Android

Kalau bicara "nanti", kemungkinannya macam-macam. 😀 Semoga saja kita sampai di sana, tapi target kita untuk saat ini hanyalah mencapai 20 anggota dengan delegasi minimal masing-masing 10 SP. Dan terus berusaha untuk mendapat dukungan dari Steemian-steemian berkekuatan besar.

😀

Posted using Partiko Android

Aamiin, semoga pelan tapi pasti terwujud.

Posted using Partiko Android

Good luck untuk arteem dan kita semua. Midun akan menyusul. :)

Yes. Terimakasih, bang.
Semoga liburannya menyenangkan.

😀

Posted using Partiko Android

Berbagi dengan adil dan merata...
Menurut saya itu kunci untuk kesuksesan masa depan..😃

Terimakasih, bang @afril, atas apresiasinya. Bergabunglah bersama kami dalam Inisiatif Arteem, mulailah dengan bergabung di server Discord kami.

Terimakasih.

Posted using Partiko Android

Selamat dan semoga kedepan @arteem bisa menjadi nomor satu ...

Terimakasih.

Posted using Partiko Android

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.24
JST 0.037
BTC 96184.84
ETH 3331.18
USDT 1.00
SBD 3.21