SEPETAK LADANG
SEPETAK LADANG
Sepetak ladang tak berpagar
setiap saat menungguku
Kutanami dengan benih kasih
Kujaga dan kurawat dengan perhatian
dan cinta...
Sepetak ladang pertemanan
Kusirami dengan sukacita dan harapan
Gelak tawa dan canda
Walau terkadang tetes air mata
Hari demi hari seiring waktu berlalu
Semakin tumbuh subur
Dipenuhi jalinan erat nan hangat
Bahkan disaat gelap dan dingin
Sepetak ladang
Yang berbuah indah
Sort: Trending
[-]
successgr.with (74) 2 years ago