MANJAKAN DIRIMU DENGAN KEMANDIRIAN !

in #anak7 years ago

kemandirian-anak.jpg
Apa mungkin ? Kenapa tidak, kalau kita mampu keluar dari kebiasaan menggantungkan diri pada kesuksesan orang lain. Percayalah orang sukses itu tidak akan pernah berhenti pada satu kesuksesan, karena bagi mereka sukses berikutnya menjadi jalan kemuliaan yang terus diperjuangkan.

Kalau sudah demikian, kapan mereka punya waktu untuk memikirkan kita, andalah yang tau jawabannya. Jadi gimana sekarang, mari kita doakan agar mereka terus menapaki jalan kesuksesannya dan kita berjuang untuk menggapai kesuksesan kita sendiri. Bukankah, Tuhan telah memberi jalan hidup bagi setiap manusia dan dilarang bergantung dan berharap selain kepada-Nya. Tunggu apa lagi, marilah kita jalani hak kemandirian hidup kita masing-masing mulai dari sekarang, saya yakin suatu saat nanti semua kita akan ketemu dalam rumah mahligai kesuksesan.

Baru-baru ini pemerintah mengeluarkan kebijakan yang baru tentang pentingnya pendidikan kewirausahaan di sekolah, merupakan solutif cerdas dalam menjawab permasalahan lapangan kerja di Indonesia yang tidak sesuai antara pertumbuhan penduduk berbanding perkembangan lapangan kerja. Sesuai fakta dan realita di lapangan bahwa sebahagian besar lulusan pendidikan di sekolah dan PT, tidak mampu diserap oleh lapangan kerja yg tersedia, dan ini menjadi permasalahan yang harus diselesaikan. Salah satu cara yang musti ditempuh adalah pendidikan Kewirausahaan yang mampu melahirkan lulusan yang berkemampuan wirausaha dan kemandirian. Semoga!

Coin Marketplace

STEEM 0.24
TRX 0.21
JST 0.037
BTC 98347.06
ETH 3416.93
USDT 1.00
SBD 3.34