Kebersamaan di air terjun lhong aceh besar dengan wisatawan dari prancis

in #adventure7 years ago

1458289798561.jpg

luburan merupakan suatu hal yang paling menyenangkan, apalagi saat liburan semester. Sembari melepas penat dikarenakan tugas kuliah yang sangat banyak. kami memutuskan untuk pergi berlibur sembari menghilangkan semua beban yang ada dalam fikiran.

Saya akan menceritakan sedikit tentang perjalanan saya dengan teman-teman beberapa tahun lalu, tempat liburan yang kami kunjungi waktu itu berada di pemandian air terjun lhoong yang ada di aceh besar, kalau tidak salah 2 tahun yang lalu kami berlibur kesana dengan planing seadanya. transportasi yang kami gunakan yaitu sepeda motor, pada saat liburan ke pemandian air terjun itu kami baru menduduki semester 2 di perkuliahan.

kami berjumlah 7 orang saat berlibur ke air terjun lhoong saat itu, ada banyak foto sebenarnya namun hanya satu yang tersisa. kebetulan kami mandinya itu di air terjun tingkat dua yang ada disana.

kebanyakan orang wisatawan atau pengunjung air terjun lhoong ini tidak tau bahwa disana ada air terjun tingkat dua, pemandangan di air terjun tingkat 2 nya itu lebih indah dan segar dikarenakan memang jarang ada orang yang naik keatas untuk mandi, medannya yang sedikit menantang membuat orang sedikit malas untuk mandi di air terjun tingkat dua.

jadi banyak orang yang datang dengan keluarga yag mandi di air terjun lantai satu, seperti pada gambar dibawah ini.
gambar dibawah ini merupakan pemandangan air terjun yang ada di lantai satu air terjun lhoong.

blog.jpg

ada hal menarik saat kami mengunjungi air terjun satu ini, kami menjumpai seseorang wisatawan yang berasal dari prancis. namanya saya sudah lupa namun dia sangat menyukai tempat-tempat wisata yang ada di aceh.

tempatnya yang asri dan air terjunnya yang sejuk dan indah membuat semua orang betah berlama-lama mandi disini.
yang pastinya objek wisata air terjun lhoong yang ada di aceh besar ini the best lah

acehnet_-_air-terjun-lhoong-mencari-kesejukan-di-kaki-gunung.jpg

bagi kalian para pecinta traveling dan para pecinta lingkungan wajib pastinya untuk mengunjungi air terjun yang satu ini, bangga dengan alam dan tempat wisata yang dimiliki oleh aceh, dan sudah sepatutnya pemberian Allah SWT ini disyukuri dan dijaga..

Coin Marketplace

STEEM 0.25
TRX 0.20
JST 0.038
BTC 93576.77
ETH 3422.25
USDT 1.00
SBD 3.78