Rujak Nibong
Halo teman-teman Steem Sea.
Hari ini saya akan berbagi pengalaman tentang kuliner yang sangat populer, yaitu rujak nibong. Sesuai namanya rujak ini adanya di daerah Nibong. Hari minggu saya bersama Zikra, memutuskan untuk menikmati rujak nibong. Rujak nibong biasanya terdiri dari buah-buahan seperti jambu air, bengkuang, dan nanas, yang dicampur dengan saus gula merah dan petis, serta ditambahkan dengan kerupuk atau kacang. Tapi kita bisa juga reques sesuai selera, seperti yang kami pesan ini, yang hanya potongan buah nanas segar yang kemudian dicocol sama bumbu manis, pedas seperti yang kami pesan.
Sudah beberapa hari ini saya dan Zikra ngidam ingin makan rujak nibong. Tapi karena tidak ada waktu tepat untuk pergi ke sana, soalnya lagi dikampung lagi sibuk acara pesta dan lainnya, baru kemarin kami bisa pergi ke Nibong, sambilan ke Lhokseumawe untuk suatu keperluan membeli perlengkapan untuk acara posyandu.
Seperti yang tadi saya sebutkan, rujak nibong yang terdiri dari buah nanas dengan bumbu gula aren, cabe rawit, dan racikan bahan lain memiliki rasa yang manis, pedas, dan segar. Kombinasi antara keasaman nanas dan kelezatan bumbu membuatnya menjadi kuliner yang lezat.
Menyantap rujak nibong.membuat saya merasa puas dan ingin makan lagi. Rujak nibong merupakan kuliner khas dari Aceh, dan nama "nibong" merujuk pada daerah atau tempat asal kuliner itubsendiri. Aceh dikenal memiliki kekayaan kuliner yang beragam dan lezat, dan rujak nibong adalah salah satu contohnya.
Makanan khas Aceh seringkali memiliki rasa yang kuat dan pedas, dan rujak nibong dengan kombinasi nanas, gula aren, dan cabe rawit pasti menjadi salah satu favorit banyak orang.
Hello @sembuh, thank you for your contribution to our account.