"My Hobby" My Bag Collection
|
---|
Kuharap kita semua dalam keadaan baik-baik saja, sehat dan bahagia. Bersihkan hati dan bersyukur sebagai wujud rasa terima kasih kita kepada Sang Pencipta langit dan bumi. Alhamdulillah telinga masih mendengar dengan jelas kicauan burung yang bernyanyi merdu diantara ranting pohon di pagi hari. Jalani hari kita dengan bahagia, lakukan hal baik dan bahagiakan diri dengan melakukan hal yang kita suka.
Pada kesempatan yang baik ini aku @dederanggayoni ingin kembal turut andil dalam kontes My Hobby yang diselenggarakan oleh steemhobbies. Aku yakin setiap orang pasti memiliki Hobby di kehidupannya, Salah satu Hobby yang sangat menyenangkan adalah mengoleksi barang-barang yang kita suka. Pada kesempatan ini pula aku akan mengajak serta Steemian’sku @asiahaiss @shiftitamanna @sduttaskitchen untuk turut meramaikan kontes My Hobby ini.
Aku memiliki hobby mengoleksi tas, ada banyak tas yang aku koleksi. Tas yang aku koleksi ini biasanya berasal dari hadiah seseorang, namun yang paling banyak biasanya aku membelinya sendiri dengan uang hasil keringatku sendiri. Aku membeli tas biasanya setiap tahun. Dalam kurun waktu setahun biasanya aku membeli 1 atau 2 tas saja. Namun terkadang juga aku tidak membelinya dalam kurun waktu 2 tahun atau lebih.
Ada satu tas yang menjadi favoritku yaitu tas Bonia yang kebetulan satu set dengan dompet dan sepatunya. Aku membelinya di kota Batam dan sudah sangat lama sekali namun hingga saat ini masih sangat bagus kondisinya. Tas Bonia set ini adalah tas yang paling sering aku pakai. Modelnya sangat simpel dan nyaman dalam suasana apapun saat dipakai.
|
---|
Selain itu aku juga memiliki tas merk coach yang juga satu set dengan sepatunya. Tas dan sepatu ini adalah hadiah ulang tahun dari my husband. Nah...koleksiku yang satu ini juga sering aku pakai, selain karena modelnya yang simpel dan ringan, juga untuk menghargai sang pemberinya. Agar saat aku pakai, my husband melihatnya dan ia pasti akan merasa senang.
Tas digunakan sebagai tempat untuk menyimpan bermacam barang bawaan kemanapun kita pergi. Tas merupakan salah satu benda penting yang selalu kerap aku bawa kemanapun aku pergi. Terkadang aku suka menyesuaikan outfitku dengan tas yang akan aku gunakan.
|
---|
Selanjutnya mari kutunjukkan koleksi tas kerjaku saat aku mengajar. Nah untuk tas mengajar biasanya aku memakai tas dengan ukuran agak besar. Aku ingin semua barang keperluan mengajarku bisa muat di dalam satu tas. Sehingga aku tidak perlu menenteng-nenteng tas kecil lainnya.
Biasanya saat aku ke sekolah untuk mengajar aku selalu membawa kotak pensil, tumbler, kotak makan, sendok, mukena dan terkadang juga laptop notebook dan lainnya. Karena banyaknya barang yang harus aku bawa saat mengajar, jadi aku memilih tas model Totebag yang lebih besar.
![]() |
---|
|
---|
Koleksi tas lainnya yang aku miliki adalah tas santai yang unik dan lucu seperti tas yang berwarna gold, silver dan tas kecil dengan merk kipling. Tas ini sangat ringan dan biasanya aku memakai tas ini pada saat jalan-jalan sore, berbelanja di Mall, atau nongkrong di cafe.
Tas untuk bersantai ini biasanya hanya berisikan dompet, kaca mata, hp dan sedikit alat makeup seperti bedak, lipstik dan minyak wangi saja. Terkadang tas santai ini diperlukan juga sebagai pendukung fashion. Namun aku memang sangat menyukai tas sebagai barang koleksiku.
|
---|
Aku juga suka mengoleksi tas kecil yang biasanya aku pakai saat menghadiri rapat, seminar, atau kegiatan resmi lainnya. Koleksi tasku sebenarnya masih banyak lagi, namun sebahagiannya telah aku berikan kepada saudara-saudaraku yang ingin memiliki. Terkadang aku memberikannya kepada keponakanku, ibuku, atau kadang temanku.
Koleksi-koleksi tasku ini biasanya aku simpan didalam lemari di kamarku. Terkadang aku juga menggantungnya ditempat gantungan tas untuk menghindari kelembapannya. Karena biasanya tas dengan bahan kulit sering terkelupas apabila diletakkan ditempat yang lembab. Tidak ada perawatan khusus yang aku lakukan. Aku hanya meletakkan tas-tasku di tempat yang sesuai.
|
---|
Aku sangat suka dengan hobby koleksi tasku, aku tidak bisa melihat tas di etalase lemari kaca pada saat belanja di mall. Rasanya ingin sekali memborong tas-tas cantik dan elegan yang di pajang disana. Tas sangat bermanfaat bagi kita dalam kehidupan sehari-hari. Karena semua barang yang kita pelukan saat bepergian akan kita simpan di dalam tas.
Demikianlah partisipasiku kali ini di kontes yang menarik ini. Terima kasih kepada Steem For Indonesia yang telah melaksanakan banyak kontes yang menarik di komunitas ini. Salah satunya adalah kontes tentang My Hobby ini. Semoga semakin banyak hobby bermanfaat yang kita kembangkan nantinya. Sampai jumpa
Warm Regard
@dederanggayoni
Tautan Mudah untuk delegasi ke @steem4indonesia
Tautan Mudah untuk delegasi ke @steemhobbies
Thank you for veryfication
Well done
Thank you