Pelatihan Lanjutan MTU di PT. Innova Indonesia
「 PT. INNOVAM INDONESIA 」
M e d a n - S u m a t e r a U t a r aHari ini saya membuat postingan tentang kami yang dipanggil atau diminta untuk berkunjung ke PT. Innovam Indonesia yang bertempat di komplek CBD Polonia blok DD No.7-8 Suka Damai, Medan, Sumatera Utara- Indonesia dalam rangka pelatihan lanjutan peringkat 1 dan 2 hasil unit pelatihan SMK/MTU (Mobile Training Unit) .
Saya dan seorang teman saya yang bernama Firman atau @akmal1 juga merupakan siswa satu sekolah dengan saya dan telah mengikuti pelatihan MTU (Mobile Training Unit) yang di adakan di SMK Negeri Syamtalira Aron pada tahun kemarin yaitu 2017 dengan jurusan yang berbeda. Sebenarnya waktu pelatihan MTU (Mobile Training Unit) tersebut kami berjumlah 10 orang dari satu sekolah yang sama dan juga dengan jurusan yang berbeda, tapi hanya kami berdualah yang berhasil mendapatkan nilai atau peringkat terbaik😎.
Saya sangat senang ketika itu Ketua Panitia MTU (Mobile Training Unit) bilang bahwa yang mendapatkan nilai terbaik atau peringkat pertama akan di magangkan ke luar Aceh. Tapi, setelah menunggu hingga dua bulan, peryataan dari Ketua Panitia (Mobile Training Unit) juga belum kunjung datang, sehingga membuat saya dan teman saya tersebut tidak lagi memikirkan akan hal itu.
「 PT. INNOVAM INDONESIA 」
M e d a n - S u m a t e r a U t a r aSabtu,15 september 2018. Ketika itu saya sedang berada di sekolah dan tepatnya di dalam Lab Komputer, kemudian seorang guru datang dan menyuruh saya juga teman saya tersebut untuk menjumpai guru kesiswaan. Alangkah terkejutnya saya ketika guru kesiswaan menyuruh kami untuk mengemasi pakaian dan siap-siap malamnya untuk berangkat ke PT. Innovam Indonesia yang bertempat di komplek CBD Polonia blok DD No.7-8 Suka Damai, Medan, Sumatera Utara- Indonesia.
Bukan hanya karena merasa sangat senang tapi juga karena informasi yang di berikan sangat mendadak. Sehingga saya dan teman saya tersebut harus benar-benar menggunakan waktu yang singkat itu untuk melengkapi semua data-data yang diperlukan dan juga mengemasi pakaian yang bisa untuk dipakai dalam satu bulan. Malamnya kamipun berangkat menuju ke PT. Innovam Indonesia dan barengan dengan siswa-siswa SMK lainnya dari Aceh Utara. Sehingga kami semua berjumlah 11 orang yang akan mewakili Aceh Utara.
「 PT. INNOVAM INDONESIA 」
M e d a n - S u m a t e r a U t a r aKamipun sampai ke terminal di Medan pada pagi hari 16 september 2018, hanya 6 jam perjalanan, namun itu sangat melelahkan. Paginya kami melanjutkan perjalanan menuju PT. Innovam Indonesia menggunakan transportasi online (GRAB). Sangat-sangat membuat tertawa ketika jalan terdekat menuju tempat tujuan kami di penuhi dengan air bahkan sangat panjang sehingga GRAB yang kami tumpangi harus memilih untuk memutar balik kendaraan mencari jalan lain walaupun jaraknya lebih jauh.
Satu jam kemudian kami pun tiba di tempat tujuan, yaitu PT. Innovam Indonesia yang bertempat di komplek CBD Polonia blok DD No.7-8 Suka Damai, Medan, Sumatera Utara- Indonesia. Dan kami pun langsung melakukan register dengan sedikit pencerahan dari pemilik perusahaan tentang aturan-aturan yang harus kami patuhi di tempat ini. Pembagian kamar pun berlanjut sesuai dengan nomor yang sudah di berikan. Akhirnya kami bisa beristirahat.
「 PT. INNOVAM INDONESIA 」
M e d a n - S u m a t e r a U t a r aKami hanya punya sedikit waktu untuk beristirahat, karena selanjutnya kami ingin mengelilingi PT. Innovam Indonesia untuk melihat-lihat pemandangan sekitarnya, menghirup udara segar setelah berjam-jam di dalam bus serta berfoto bersama teman-teman yang baru saling kenal. Sesuatu yang membanggakan bagi saya, mungkin juga untuk orang tua kami. Karena tidak semua orang bisa memiliki kesempatan seperti ini. Saya tidak menyangka bahwa hal ini akan terjadi.
Posted from my blog with SteemPress : http://rades.epizy.com/2018/09/19/pelatihan-lanjutan-mtu-di-pt-innova-indonesia/
Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by rades from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.
If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.