The Diary Game 5 Novermber 2024 : Belanja Keperluan Rumah

in Steem SEA2 months ago

Assalamualaikum wr. wb.
Selamat beraktivitas untuk semua rekan steemian dan semoga hari - hari yang dijalani menyenangkan.
Pagi yang cerah semoga cerita saya juga mencerahkan. Saya berangkat ke sekolah seperti biasa pukul 7 pagi dimana kendaraan masih sepi dan tidak banyak yang melintas di jalan raya. Perjalanan ke sekolah saya sedikit lebih cepat dari biasanya dikarenakan saya ada mengajar di jam pertama hingga ke empat pembelajaran. Mobil truk dan minibus saya lewati dengan mulus sehingga semuanya tidak ada lagi yang terlihat di belakang saya. Tiba di warung nasi, saya sarapan pagi dengan menu biasa yaitu telur dan pergedel. Warung disini memiliki ciri khas pergedel yang sedikit pedas dan renyah.

Kemudian selesai sarapan, saya mengambil kunci motor dan membayar sarapan langsung menuju ke sekolah. Alhamdulillah saat tiba di sekolah saya tidak terlambat dan bel masuk pun belum berbunyi. Selang 5 menit saya mempersiapkan bahan untuk mengajar, bel berbunyi saya langsung menuju kelas. Proses mengajar di kelas seperti biasa, para siswa belajar dengan suasanya yang menyenangkan dan bahagia.

20241105_115517.jpg
Warung Bambu Akmal

Waktu istirahat sudah tiba, saya segera keluar ruang kelas dan menuju laboratorium komputer untuk menjumpai pak Herman. Tujuan datang kesana yaitu mengajak pak herman mencari kopi dan kue untuk mengisi waktu kosong sebelum pembelajaran selanjutnya berlangsung. Kami memutuskan pergi ke warung akmal yang berada di samping PT. KKA. Warung Akmal banyak pondok - pondok yang atapnya tersusun dari daun rumbia yang membuat kita tidak terasa panas saat beristirahat disana. Saya memesan air dan pak Herman memesan mie goreng. Kami duduk disana sambil berdiskusi dan melihat orang - orang melintas menuju ke gunung salak.

20241105_121359.jpg
Panen Padi

Kemudian saat saya di jalan pulang menuju mesjid untuk melaksanakan shalat zuhur, saya melihat sawah - sawah di kiri kanan jalan sedang dipanen padinya oleh warga sekitar. Kebetulan sekolah saya berada di pertengahan sawah dan mayoritas masyarakat disini memiliki mata pencaharian dari sawah. Ada beberapa lahan yang sudah digarap oleh mesin dan karung padi sudah dibawa ke tempat penampungan.

20241105_205228.jpg
Belanja Buah Suzuya Mall

Tak terasa waktu sudah menunjukkan sore hari dan saya langsung pulang ke rumah. Tiba di rumah, azan magrib pun berkumandang. Saya melaksanakan shalat magrib dan tak lama istri mengajak untuk berbelanja keperluan rumah di Suzuya. Kami pergi bersama anak sambil membawa anak bermain permainan yang ada di tempat tersebut. Saya menggendong anak dan istri mencari semua keperluan untuk dibawa pulang ke rumah.

20241105_211746.jpg
Eskrim Mixue

Proses pembayaran barang belian sudah selesai, saya sedikit merasa dahaga kehausan. Di pojok kanan terlihat tulisan MIXUE dan saya menghampiri tempat tersebut untuk membeli minuman dingin. Minuman yang saya pilih bukan eskrim tetapi strawbery milkshake, karena MIXUE ini ciri khasnya terletak pada eskrim yang enak dan lezat. Selesai saya memesan minuman, saya pulang ke rumah untuk istirahat.
Cukup sekian dulu keseruan cerita saya hari ini, sampai jumpa di cerita lainnya.

Sekian dan terimakasih
by @candra8692

Sort:  

You've got a free upvote from witness fuli.
Peace & Love!

 2 months ago 

thank you

image.png
Congratulations!!! because your post has been upvoted by Team 7 using steemcurator09. Keep up the good work and keep making quality posts. Curated By @walictd

 2 months ago 

thank you

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.24
JST 0.038
BTC 104321.66
ETH 3303.81
SBD 4.30